Bertempat di Ruang Pertemuan SMK Negeri 1 Samarinda, Musyarawah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK mengadakan Kegiatan Rapat Pemilihan Ketua dan Pengurus MKKS SMK Se-Kota Samarinda Tahun 2024 - 2027. Kegiatan dihadiri 58 Kepala SMK Negeri dan Swasta di Kota Samarinda.
Pemilihan Ketua dan Jajaran Pengurus MKKS SMK Kota Samairnda dilakukan dengan cara pemilihan langsung di ruang pertemuan. Kandidat Ketua dan Pengurus diambil dari SMK Negeri dan Swasta.
Selamat Kepada Bpk. Agus Tridojo, S.Pd, M.Pd mendapat amanah sebagai Ketua MKKS SMK Kota Samarinda periode 2024-2027.
Kami Keluarga Besar Kepala SMK Negeri dan Swasta Kota Samarinda mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Ketua MKKS Periode sebelumnya kepada Bpk. Sri Hartono, M.Pd.
Semoga SMK Negeri dan Swasta di Samarinda terus maju dan berkembang. (MY/Kontributor)
No comments:
Post a Comment